Salah satu sekolah kedinasan di Yogyakarta (poltekkesjogja.ac.id)YOGYAKARTA – Dikelan sebagai Kota Pelajar, Yogyakarta ternyata memiliki beberapa sekolah kedinasan. Sekolah kedinasan di Jogja dinaungi oleh berbagai macam kementerian maupun lembaga negara. Sayangnya informasi tentang sekolah dinas tersebut tidak banyak diketahui oleh masyarakat. Artikel ini akan memberikan beberapa informasinya untuk Anda.Daftar Sekolah Kedinasan di JogjaJika Anda tertarik untuk melanjutkan pendidikan di sekolah kedinasan, ada beberapa opsi yang bisa dipilih. Disarankan untuk memilih sekolah ikatan dinas yang sepi peminat agar peluang lolos lebih besar.Poltekkes Kemenkes Yogyakarta di bawah naungan Kementerian KesehatanAlamat: Jl. Tata Bumi No.3, Banyuraden, Kecamatan Gamping, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa YogyakartaPoliteknik Teknologi Nuklir Indonesia di bawah naungan Badan Tenaga Nuklir Nasional dan BRINAlamat: Jl. Babarsari POB 6101 YKBB YogyakartaPoliteknik ATK Yogyakarta di bawah naungan Kementerian PerindustrianAlamat: Glugo, Panggungharjo, Sewon, Bantul, YogyakartaPoliteknik Pembangunan Pertanian Yogyakarta di bawah naungan Kementerian PertanianAlamat: Jl. Kusumanegara No.2 Umbulharjo, YogyakartaAkademi Angkatan Udara di bawah naungan Kementerian Pertahanan dan TNIAlamat: Jalan Raya Solo - Yogyakarta, Maredan, Sendangtirto, Kecamatan Kalasan, Kabupaten Sleman, YogyakartaSekolah Tinggi Multi Media Yogyakarta di bawah naungan Kementerian Komunikasi dan InformatikaAlamat: Jalan Magelang Km. 6 YogyakartaSekolah Tinggi Pertanahan Nasional di bawah naungan Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan NasionalAlamat: Jl. Tata Bumi No.5, Banyuraden, Kecamatan Gamping, Kabupaten Sleman, YogyakartaKampus PKN STAN Balai Diklat Keuangan di bawah naungan Kementerian KeuanganAlamat: Jl. Solo Km.11, Purwomartani, Kalasan, SlemanItulah beberapa sekolah kedinasan di Jogja. Kunjungi VOI.id untuk mendapatkan informasi menarik lainnya.