Sambut Bulan Ramadan, Ria Ricis Kebut Pembangunan Rumah Baru

Wait 5 sec.

Ria Ricis (Instagram @riaricis1795)JAKARTA - Menjelang bulan suci Ramadan, Ria Ricis tengah fokus dalam menyelesaikan pembangunan rumah barunya.Dia mengungkapkan, proyek ini merupakan salah satu prioritasnya saat ini."Alhamdulillah, yang pertama persiapin rumah baru," kata Ria Ricis di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, Sabtu, 22 Februari.Ricis menjelaskan bahwa saat ini dirinya masih dalam tahap menabung untuk melakukan renovasi dan pembangunan rumah baru. Pasalnya, rumah yang ia tinggali saat ini merupakan milik ibunya."Karena memang sekarang itu masih nabung banget untuk renovasi dan bangun rumah yang satu lagi karena rumah yang lama ini kan bukan punyaku, tapi punya ibuku," tutur Ria Ricis.Ia juga mengungkapkan bahwa proses pembangunan dua rumah ini harus dilakukan secara bersamaan, dengan satu rumah direnovasi dan rumah lainnya dalam tahap pembangunan."Jadi (pembangunan rumahnya) dibareng-barengin, yang satu diperbaiki, dan yang satu dibangun," bebernya.Selain pembangunan rumah, Ricis juga mempersiapkan kesehatannya agar dapat menjalani ibadah puasa dengan baik.Ia mengaku memiliki penyakit lambung yang terkadang membuatnya kesulitan berpuasa penuh."Kedua itu siapkan kesehatan karena aku punya penyakit lambung, karena kalau puasa kadang batal di tengah jalan," tandas Ria Ricis.