Mobil fuel cell hidrogen pertama Honda, Honda FCX. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparanPada awal 2000-an, ketika dunia otomotif mulai serius menyoroti alternatif bahan bakar ramah lingkungan, Honda mengambil langkah berani dengan menghadirkan Honda FCX, mobil listrik bertenaga sel bahan bakar hidrogen.Wujudnya bisa dibilang mendekati mobil keluarga 3-pintu. Desainnya kontemporer dengan balutan kombinasi abu-abu silver dan gelap. Perpaduan yang menggambarkan konsep futuristik lewat apa yang dinamakan Fuel Cell Power.Mobil hybrid dan fuel cell pertama Honda Insight serta FCX. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparanInteriornya ergonomis, menekankan kenyamanan pengemudi dan penumpang, sambil menampilkan teknologi canggih yang mendukung pengoperasian kendaraan bertenaga sel bahan bakar.Honda FCX bukan sekadar eksperimen, mobil ini merupakan bukti komitmen Honda terhadap masa depan mobilitas karbon‑netral, dan visi mereka untuk menghadirkan kendaraan yang bebas emisi tanpa mengorbankan kenyamanan atau performa.Mobil fuel cell hidrogen pertama Honda, Honda FCX. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparanFCX pertama kali diperkenalkan pada tahun 2002 sebagai kendaraan konsep, kemudian masuk tahap produksi terbatas pada pertengahan dekade. Mobil ini mengandalkan fuel cell stack untuk menghasilkan listrik dari hidrogen, sehingga tidak ada gas buang berbahaya yang keluar.Dapur pacunya mengemas dapur pacu berupa motor penggerak AC Synchronous Motor, serta fuel-cell stack berupa polymer electrolyte fuel cell (PEFC). Tenaganya saat itu hanya berkisar 80 dk, dengan kecepatan puncak 150 km/jam.Mobil fuel cell hidrogen pertama Honda, Honda FCX. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparanDengan sistem ini, FCX mampu menempuh jarak ratusan kilometer hanya dengan sekali pengisian hidrogen, dan pengisian energi dapat dilakukan dalam waktu singkat, mirip pengisian bensin konvensional. Honda mengeklaim daya tempuhnya bisa 355 kilometerKehadiran Honda FCX menegaskan bahwa Honda tidak hanya fokus pada hybrid atau EV baterai, tetapi juga mengeksplorasi jalur baru energi bersih. Mobil ini menjadi tonggak awal bagi pengembangan Honda Clarity Fuel Cell dan berbagai kendaraan masa depan yang memanfaatkan hidrogen.Mobil fuel cell hidrogen pertama Honda, Honda FCX. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparanBisa dikatakan dengan FCX, Honda tidak sekadar membuat mobil, merek ini seperti telah menyiapkan masa depan yang bisa dikendarai pada masa yang akan datang. Tak sekadar mobilitas, melainkan juga ramah untuk generasi muda berikutnya.