Gitar ikonik Bonehead untuk Oasis, penuh sejarah (Wikipedia) JAKARTA - Paul 'Bonehead' Arthurs merawat sejarah dengan tangannya sendiri. Gitaris gaek ini telah menjadi bagian perjalanan karier Oasis dari awal hingga sekarang.Ia berusaha menjaga hubungan baik dengan sesama personel, termasuk Gallagher bersaudara. Namun tak sampai di situ, ia juga merawat gitar legendaris yang ikut merintis berdirinya Oasis.Bonehead mengaku masih menggunakan gitar yang sama sejak 1984 lalu. Instrumen itu adalah Epiphone Riviera keluaran 1984 bercorak sunburst yang ikonik, yang telah tiga dekade menjadi senjatanya di atas panggung.Gitar itu jadi saksi awal karier Oasis saat masih ngegig di The Water Rats, London. Siapa sangka, alat tersebut masih jadi andalan dan memasuki fase baru di era reuni Oasis.Suara gitar tersebut juga terabadikan di dua album Oasis, yakni Definitely Maybe (1984) dan (What's The Story) Morning Glory (1995).Untuk mengapresiasi sejarah yang terendap dalam gitar tersebut, Bonehead bekerja sama dengan Epiphone merilis versi anyar. Replika dari gitar legendaris ini akan diproduksi dalam jumlah terbatas."Epiphone Rivieras telah menemani saya sejak latihan awal di Boardwalk Manchester hingga pertunjukan bersejarah di Knebworth, dan hingga karier solo Liam," kata Paul mengutip NME, 4 November."Saya masih memainkan gitar asli saya dari tahun 1984 di tur Oasis 2025, dan saya tidak akan menukarnya dengan apapun," tegasnya.Konser reuni Oasis Live '25 masih akan berlanjut hingga bulan ini. Setelah itu Liam Gallagher Cs akan rehat sejenak sebelum memutuskan apakah ada jadwal lanjutan untuk tahun 2026 mendatang.