PM dan Menlu Qatar Sheikh Mohammed bin Abdulrahman bin Jassim Al Thani bicara soal serangan Israel ke Doha, Selasa (9/9/2025). Foto: X/@GCOQatarPerdana Menteri Qatar, Sheikh Mohammed bin Abdulrahman bin Jassim Al-Thani, bertemu dengan Jafar Hassan dari Yordania yang sedang melakukan kunjungan ke Qatar.Keduanya membahas perkembangan situasi di Jalur Gaza dan wilayah Palestina yang diduduki, khususnya terkait perjanjian gencatan senjata di Gaza, serta sejumlah isu lain yang menjadi kepentingan bersama, menurut laporan Kantor Berita Resmi Qatar (QNA) dilansir Ajazeera, Selasa (4/11).Suasana bangunan yang hancur akibat serangan udara Israel di Kota Gaza, Rabu (29/10/2025). Foto: OMAR AL-QATTAA/AFPAl-Thani menegaskan perlunya upaya bersama, baik di tingkat regional maupun internasional, untuk memastikan implementasi penuh dari perjanjian tersebut, sebagai langkah menuju tercapainya perdamaian berkelanjutan dan stabilitas yang diharapkan di kawasan, demikian disampaikan QNA.Israel sendiri dilaporkan masih menyerang sejumlah wilayah Gaza. Serangan itu berupaka bom yang dilepaskan dari jet tempur mereka.