Hasil Liga Italia: Kiper Tampil Gemilang, Duel Napoli vs Como Berakhir Imbang

Wait 5 sec.

Napoli vs Como dalam laga pekan ke-10 Liga Italia 2025/26 di Stadio Diego Armando Maradona, Minggu (2/11) dini hari WIB. Foto: REUTERS/Ciro De LucaNapoli ditahan Como dalam laga pekan ke-10 Liga Italia 2025/26 di Stadio Diego Armando Maradona, Minggu (2/11) dini hari WIB. Skor akhir 0-0. Kiper kedua tim tampil gemilang.Dengan hasil ini, Napoli masih di puncak dengan 22 poin, tetapi rentan disusul AS Roma yang berselisih satu poin dan belum memainkan laga pekan ke-10. Sementara, Como berada di peringkat 5 dengan 17 poin.Dalam pertandingan ini, Como mendapatkan kesempatan bagus mencetak gol lewat sepakan penalti di menit 26. Namun, tendangan Alvaro Morata bisa digagalkan jadi gol oleh Vanja Milinkovic-Savic.Napoli berusaha balik menekan. Mereka memiliki dua peluang on target dari Scott McTominay di menit 27 dan 32, tetapi Jean Butez masih bisa mengamankan gawang Como.Napoli vs Como dalam laga pekan ke-10 Liga Italia 2025/26 di Stadio Diego Armando Maradona, Minggu (2/11) dini hari WIB. Foto: REUTERS/Ciro De LucaSepanjang babak pertama, Como melebih mendominasi penguasaan bola hingga 57 persen dan mampu melepas 9 tembakan (2 akurat). Sementara, Napoli hanya membuat 6 tembakan (3 akurat). Skor 0-0 bertahan sampai jeda.Pada babak kedua, Napoli tampil lebih menyengat. Mereka membuat 3 peluang sebelum menit 60, salah satunya lewat sepakan Matteo Politano di menit 57 yang masih bisa digagalkan Butez.Como mencoba keluar dari tekanan, salah satunya mengancam lewat sundulan Jacobo Ramon di menit 63 usai memanfaatkan umpan sepak pojok. Namun, tandukannya bisa diblok pemain Napoli.Di sisi lain, Jean Butez menunjukkan permainan apik sepanjang laga ini. Ia menghentikan tendangan McTominay di menit 70 dan tandukan Rasmus Hojlund di menit 80. Ia membuat 7 penyelamatan sepanjang laga. Pada akhirnya, skor 0-0 bertahan sampai bubar.