Motor-motor yang dibakar saat terjadi bentrokan dua kelompok mahasiswa bentrok di area kampus Universitas Negeri Makassar, Rabu (5/11/2025). Foto: Dok. IstimewaDua kelompok mahasiswa bentrok di area kampus Universitas Negeri Makassar atau UNM Parangtambung, di Jalan Malengkeri Raya, Kota Makassar, Sulsel, Rabu (5/11) malam.Mereka saling serang dengan batu, petasan hingga senjata tajam. Akibat bentrokan itu, dilaporkan sejumlah fasilitas kampus rusak hingga sebanyak lima unit sepeda motor milik mahasiswa hangus terbakar.“Kehadiran kami di sini karena adanya kejadian ini (bentrok),” kata Kapolsek Tamalate, Kompol Syarifuddin, di lokasi.Berdasarkan laporan, peristiwa ini berawal dari adanya sekelompok mahasiswa yang diduga dari Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) tiba-tiba datang dan menyerang mahasiswa yang berada di Fakultas Teknik.“Penyerangan dari Fakultas MIPA ke Fakultas Teknik,” ucap Syarifuddin.Kapolsek Tamalate, Kompol Syarifuddin. Foto: Dok. IstimewaKelompok mahasiswa ini menyerang dengan menggunakan batu, petasan hingga senjata tajam. Tak terima diserang, kelompok mahasiswa dari Fakultas Teknik juga melakukan perlawanan balik.“Ada beberapa fasilitas rusak, seperti kaca ruangan kelas dan juga ada lima motor ikut dibakar,” sambungnya.Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Polisi yang datang langsung membubarkan para mahasiswa.“Kalau korban itu tidak ada. Hanya korban materiil itu tadi roda dua sebanyak lima,” tegasnya.Polisi tengah menyelidiki kasus ini. Sejumlah saksi diperiksa, termasuk keamanan kampus UNM. Sementara itu, untuk mengantisipasi keributan susulan sejumlah petugas kepolisian disiagakan di kampus oranye tersebut. Belum diketahui apa yang menyulut saling serang itu.