WhatsApp akan dukung komunikasi dengan aplikasi pesan pihak ketiga (dok. Meta).JAKARTA – WhatsApp akan meluncurkan opsi penggunaan layanan pesan pihak ketiga di platform-nya dalam waktu dekat. Fitur yang mengedepankan interoperabilitas ini akan tersedia khusus di Eropa.Platform di bawah naungan Meta ini sengaja meluncurkan dukungan layanan pihak ketiga untuk mematuhi Undang-Undang Pasar Digital (DMA). Meski mengedepankan interoperabilitas, fitur yang disebut 'obrolan pihak ketiga' ini tetap memiliki persyaratan.Sebagaimana dijelaskan dalam unggahan blog Meta, WhatsApp mengatakan bahwa layanan pesan pihak ketiga bisa diakses melalui platform-nya jika layanan tersebut juga mengizinkan interoperabilitas. Dukungan ini akan membuat ekosistem perpesanan lebih terbuka.Sebelum diluncurkan, WhatsApp telah menguji coba fitur ini selama beberapa bulan dalam skala kecil di seluruh wilayah Eropa. Ada dua layanan pesan pihak ketiga yang tersedia dalam pengujian awal, yakni BirdyChat dan Haiket.Keduanya akan menjadi mitra perdana yang terintegrasi dengan WhatsApp. Dengan dukungan interoperabilitas ini, pengguna WhatsApp di Eropa, baik di Android maupun iOS, dapat membagikan berbagai jenis konten.Konten yang dapat ditransfer di antaranya ialah pesan teks, gambar, pesan suara, video, dan berkas. Nantinya, WhatsApp juga akan mendukung obrolan grup dengan aplikasi pihak ketiga jika para mitranya sudah siap.Misalnya, pengguna aplikasi Haiket dan WhatsApp dapat tergabung dalam ruang obrolan grup yang sama tanpa perlu mengunduh masing-masing aplikasi. Ini merupakan kemajuan yang besar karena WhatsApp telah bermitra selama lebih dari tiga tahun dengan layanan pesan Eropa dan Komisi Eropa untuk mengembangkan kemampuan ini.Perlu dicatat bahwa kemampuan untuk terhubung dengan aplikasi pesan lain ini bersifat sepenuhnya opsional. Pengguna dapat mengaktifkan atau menonaktifkan obrolan pihak ketiga kapan pun mereka mau."Kami memberi pengguna pengalaman orientasi yang sederhana, sekaligus memastikan mereka memahami perbedaan utama antara obrolan di WhatsApp dan obrolan pihak ketiga," kata Meta, dilansir pada Sabtu, 15 November 2025.Selama beberapa bulan mendatang, pengguna WhatsApp di Kawasan Eropa akan melihat notifikasi di tab Pengaturan aplikasi mereka. Notifikasi ini akan memandu mereka tentang cara mengaktifkan dan mulai terhubung dengan orang-orang di aplikasi pesan pihak ketiga.