Cristiano Ronaldo bakal pensiun dari timnas Portugal setelah Piala Dunia 2026. (C/@selecaoportugal)JAKARTA - Bintang Al Nassr Cristiano Ronaldo menyatakan Piala Dunia 2026 bakal menjadi turnamen akbar di sepak bola yang terakhir kalinya sebelum gantung sepatu. Sebelum pensiun, Ronaldo berambisi mencapai milestone 1000 gol.Ronaldo berpacu dengan waktu untuk memenuhi target 1000 gol saat usianya sudah 40 tahun. Saat ini, Ronaldo sudah mengoleksi 953 gol di klub maupun tim nasional Portugal. Namun eks bintang Manchester United ini menyatakan dirinya bakal pensiun dalam ‘satu atau dua tahun lagi’. “Tentu saja,” kata Ronaldo saat disinggung mengenai peluang tampil di Piala Dunia 2026. “Dan saya sudah berusia 41,” ujarnya dalam video call di pertemuan tingkat tinggi Turisme Dunia Riyadh seperti dikutip The Sun.“Saya menikmati setiap momen dalam sepak bola. Kini, saya sudah berusia 40, Jadi saya sangat ingin menikmati setiap momen,” kata Ronalo. “Saya memang ingin terus bermain karena saya dalam kondisi terbaik. Penampilan saya di lapangan menunjukkan kalau saya dalam kondisi sangat bagus,” ucapnya.Hanya saja, dia mengakui bahwa kariernya yang sudah 25 tahun dijalani segera berakhir. Dia sudah memenangi berbagai trofi bersama Man Utd, Real Madrid dan Juventus serta timnas Portugal.Ronaldo juga menorehkan prestasi individu dengan menjadi pemain yang paling banyak membela timnas setelah bermain 225 kali dan juga menjadi top skor dalam sejarah sepak bola dengan mengemas 143 gol. “Jujur saja, bila yang saya maksud itu ‘segera’, itu bisa jadi satu atau dua tahun lagi saya masih akan bermain,” kata Ronaldo yang membidik Piala Dunia yang belum pernah diraihnya.“Di timnas, saya masih ingin mencetak gol. Saya ingin membantu tim dan memenangkan trofi,” ucapnya lagi. Ronaldo sesungguhnya pernah nyaris dipaksa untuk pensiun dari timnas. Gara-garanya pelatih lama Fernando Santos menyebut timnas terlalu bergantung kepada Ronaldo di Piala Dunia 2022 Qatar. Bahkan muncul narasi bila Portugal bakal lebih baik bila tidak ada dia. Pasalnya, Ronaldo dinilai tak turut membantu pertahanan dan punya kemampuan melakukan tekanan. Santos pun membangkucadangkan Ronaldo saat menghadapi Swiss di babak 16 besar. Dia tidak dimainkan setelah menunjukkan amarah saat digantikan pemain lain di pertandingan melawan Korea Selatan. Tanpa Ronaldo, Portugal disingkirkan Swiss dan kemudian Santos dipecat. Penggantikan, Roberto Martinez, malah memanggil kembali Ronaldo dan mempertahankannya sebagai kapten. Hasilnya, Ronaldo menjawab kepercayaan itu dengan mencetak 25 gol dari 29 pertandingan bersama Martinez. Pencapaian itu jauh lebih baik dibandingkan Santos.Piala Dunia 2026 bakal menjadi panggung terakhir Ronaldo. Selanjutnya, dia menyelesaikan kontrak dengan Al Nassr yang berakhir pada 2027. Kontrak baru bernilai sangat tinggi dengan klub Arab Saudi itu menjadikan Ronaldo sebagai pemain dengan kekayaan berlimpah dan menjadi pertama yang berstatus miliuner dalam dolar.