Tenda Roboh Ditabrak Mobil, Acara Maulid di Kembangan Jakbar Tetap Berjalan

Wait 5 sec.

Suasana tenda Maulidan yang ditabrak mobil di Kembangan, Jakarta Barat, Minggu (9/11/2025). Foto: Rachmadi Rasyad/kumparanTenda acara Maulid Nabi Muhammad SAW di depan Masjid Jami Baitusshobri, Kembangan, Jakarta Barat, ditabrak mobil pada Minggu (9/11) pagi. Meski tenda roboh, kegiatan Maulid Nabi yang digelar oleh RT setempat tetap berlangsung.Pantauan kumparan, tenda tersebut berdiri di salah satu lajur Jalan Kembangan Baru. Tiang tenda jatuh, atapnya roboh.Meski begitu masih ada tenda yang berdiri. Terlihat jemaah duduk di bawah tenda tersebut untuk mendengarkan ceramah Ustaz Abdurrohman Shoheh."Alhamdulillah, tetap jalan," kata panitia acara Maulid Nabi, Rohili, ketika ditemui di lokasi.Rohili menjelaskan insiden tabrakan itu terjadi ketika panitia sudah rampung mendirikan tenda. Rambu jalan bagi para pengguna jalan pun sudah dipasang dengan rapi. Namun, tanpa diketahui penyebabnya, mobil itu tiba-tiba saja oleng dan menabrak tenda hingga hancur.Suasana tenda Maulidan yang ditabrak mobil di Kembangan, Jakarta Barat, Minggu (9/11/2025). Foto: Rachmadi Rasyad/kumparan"Acara udah dipersiapkan matang ya, kita udah check sound semua, tenda udah ready semua, area jalan juga kita udah pasang rambu segala macam rapi," ujar dia.Ketika itu, panitia yang sudah lelah memasang tenda sempat tersulut emosinya kemudian merusak bagian belakang mobil. Adapun di dalam mobil, terdapat suami istri. Mereka langsung diamankan oleh polisi agar tak jadi sasaran amukan."Kita udah begadang dari malam sampai pagi, itu kemarahannya," ucap dia.Meski demikian, dari informasi terkini yang diterimanya, suami istri itu sudah sepakat untuk mengganti semua kerugian yang ditimbulkan. Kasus tersebut bakal diselesaikan secara kekeluargaan.Suasana tenda Maulidan yang ditabrak mobil di Kembangan, Jakarta Barat, Minggu (9/11/2025). Foto: Rachmadi Rasyad/kumparan"Tadi kita udah dapat informasi, dia udah bakal tanggung jawab semuanya. Dari tenda, sound, sama panggung. Semua tanggung jawab," kata dia."Kita gak secara hukum, kita damai aja lah. Kesepakatan bersama di kepolisian, secara kekeluargaan lah. Intinya yang nabrak mau ganti rugi," lanjut dia.Sebelumnya diberitakan, pengemudi mobil itu bernama Kade Chandra. Diduga, dia hilang konsentrasi sehingga menabrak tenda. Akibat hal itu, ada dua orang petugas sound system bernama Masil dan Yuga yang terluka. Mereka sudah dibawa ke rumah sakit untuk mendapat penanganan.