jatim.jpnn.com, MALANG - Polresta Malang Kota mulai menyelidiki dugaan kasus perundungan terhadap seorang anak yang terjadi di jalur akses menuju area pemakaman di Kecamatan Sukun, Kota Malang. Penyelidikan dilakukan setelah polisi menerima laporan resmi dari korban pada 12 November.