Pemain Como FC Nico Paz berselebrasi bersama rekan setimnya usai mencetak gol ke gawang Juventus pada pertandingan Liga Italia musim 2025/2026 di Stadio Giuseppe Sinigaglia, Como, Italia, Minggu (19/10/2025). Foto: Guglielmo Mangiapane/ReutersPresiden Como 1907, Mirwan Suwarso, memastikan Cesc Fabregas akan tetap menjadi nakhoda tim. Pria asal Indonesia itu menepis beberapa rumor yang menyebut Fabregas akan hengkang.Performa Como di bawah kendali Fabregas musim ini cukup mengejutkan. Como perlahan ikut bersaing di papan atas Serie A, bahkan mereka sempat mengalahkan Juventus.Mirwan memastikan bahwa Fabregas belum akan meninggalkan tim. Sang pelatih juga belum berbicara soal kemungkinan untuk pergi meninggalkan kursi pelatih Como."Cesc Fabregas enggak pernah bilang ke saya kalau dia ingin meninggalkan klub. Ada banyak spekulasi di musim panas lalu, tapi saya tenang dan dia tidak pernah ingin pergi," kata Mirwan Suwarso kepada Sky Sports.“Saya sudah bilang ke Cesc Fabregas bahwa saya ingin dia menunjuk manajer masa depan kami untuk tahun-tahun mendatang”, ujar Mirwan.Mirwan Suwarso. Foto: Angga Putra/kumparanBicara soal capaian Como di musim ini, Mirwan beberapa waktu lalu mengatakan bahwa ia ingin segenap tim untuk tetap merendah usai rangkaian hasil positif."Tak ada kata yang bisa menggambarkan betapa bangganya saya kepada kalian semua. Hari ini saya menyaksikan tim yang bermain dengan berani dan penuh keyakinan melawan Cagliari yang bertahan dengan sepuluh pemain di belakang bola hampir sepanjang pertandingan," kata Mirwan di media sosial pribadinya."Permainan seperti itu, dengan pertahanan yang kompak dan dalam, biasanya hanya dipakai saat bertemu tim seperti Juventus, Milan, Inter, atau Roma. Namun hari ini, hal itu dilakukan melawan Como. Dua tahun lalu, kami masih berjuang di Serie B. Segalanya telah berubah. Ekspektasi telah berubah. Dan ini adalah bukti betapa besar kita telah tumbuh bersama," lanjutnya.